Hubungi Kami

Pengertian Barang Komplementer Dan Contohnya

Jul 25, 2019

Pengertian Barang Komplementer Dan Contohnya

 

Pengertian Barang Komplementer

Barang komplementer adalah barang yang penggunaannya terkait dengan penggunaan barang lainnya atau berpasangan. Dua barang (A dan B) saling melengkapi jika penggunaan barang A membutuhkan barang B.

Karena ada keterkaitannya maka kita berasumsi jika barang itu saling ketergantungan antara barang satu dengan yang lain. Sehingga kebutuhan akan barang komplementer akan saling terkait dan penggunaannya akan memperngaruhi tinggi rendahnya permintaan barang di pasar.

Biasanya, barang komplementer memiliki nilai yang lebih kecil atau tidak sama dengan barang yang kita pakai. tetapi ketika dikombinasikan dengan barang lain, maka akan menambah nilai keseluruhan dari penawaran.

Misalnya, untuk satu barang (printer) pasti membutuhkan permintaan untuk barang lain (kartrid tinta). Jika harga satu barang turun dan orang membeli lebih barang banyak, mereka biasanya juga akan membeli lebih banyak barang pelengkap. Demikian pula, jika harga satu barang naik dan permintaannya berkurang, itu juga dapat mengurangi permintaan untuk barang berpasangan atau komplementer.

Sebagai barang komplementer tentunya memiliki pasangan agar bisa dimanfaatkan secara maksimal. Sehingga memberikan kepuasan kepada orang yang memilikinya. barang komplementer tidak bisa berfungsi sendiri dia harus memiliki barang lain agar bergungsi secara baik dan benar.

 

barang komplementer 1

Contoh Barang Komplementer

Ada banyak contoh barang komplementer yang sering kita gunakan dalam kehidupan kita sehari-hari. Bahkan tanpa kita sadari kita selalu menggunakan barang komplementer dalam aktivitas kita. Ini adalah bebrapa contoh barang komplementer:

Gula dengan kopi

Ketika anda ingin membuat secangkir kopi yang manis tetapi dirumah anda tidak mempunyai gula. Apa yang terjadi? Anda masih bisa membuat secangkir kopi namun rasanya sangat pahit. Nah disi peran gula sebagi barang pelengkap pada kopi sehingga  sangat dibutuhkan. Tetapi jika kopi di satukan atau kita beri gula maka rasa kopi akan enak dan kita dapat menikmati nya saat santai.

Smarphone dengan paket data

Mungkin anda sudah memiliki smartphone, tetapi smartpone yang anda gunakan hanya sebagai alat komunikasi saja. berbeda jika smartpone anda du beri paket kuota maka anda dapat mengakses internet dan melakukan chatting melalui media social bahkan juga anda bisa menoton youtube atau nonton live streaming dan bahkan juga bisa mai game online.

Nah disini fungsi paket data sebagai pelengkap smartpone. Namun jika kita hanya punya smartphone saja kita masih bisa menggunkannya berbeda dengan kita hanya memiliki paket data kita tidak bisa menggunakan internet.  Disini fungsi paket data adalah pelengkap smartpone untuk mengakses internet.

Kompor dengan gas

Tentunya ketika kita memasak pasti menggunakan kompor dan juga gas. Misalnya jika kita hanya memilki gas daja maka masakan kita tidak bisa matang begitu juga sebaliknya. Kompor dan gas ini saling melengkapi untuk dapat digunakan secara Bersama.

Televisi dengan remote control

Televisi adalah alat elektronik yang ada dirumah kita, kita bisa saja menonton tv tanpa menggunakan remote. Tapi bagaimana jika kita hanya punya remote. Tentu saja barang tersebut tidak bisa kita gunakan. Jadi penggunaan remote sebagai pelengkap tv.

Dengan remote kita bisa mengubah saluran tv dengan mudah hanya melalui genggaman kita dan kita bisa melakukannya sambal berbaringa tanpa harus bersentuhan langsung dengan tv.

Kesimpulan

Itu tadi beberapa contoh barang komplementer. Dalam ilmu ekonomi barang komplementer atau barang pelengkap ini sifatnya jika banyak perminataan barang pokok maka akan banyak juga permintaan barang pelengkapnya.

Sehingga semakin banyak barang pokok yang terjual maka barang pelengkapnya pun akan banyak juga yang terjual. Bahkan barang pelengkapnya akan lebih banyak dari barang pokok, karena bisa saja seperti printer dengan catridge atau tinta, maka kebutuhan tinta akan semakin banyak saat printer tersebut mengalami kerusakan. Jadi dalam penjualan barang komplementer ini perlu memperhatikan penggunaan dan permintaan dari barang pokoknya

Untuk memudahkan pemantauan stok barang penjualan dalam bisnis, Anda bisa menggunakan software akuntansi seperti Accurate Online. Accurate Online adalah software akuntansi berbasis cloud dengan banyak fitur yang dibutuhkan dalam bisnis Anda seperti fitur stock opname.

Dengan fitur ini Anda bisa memantau ketersediaan barang dengan cepat dan tepat. Bagi Anda yang ingin merasakan fitur ini api belum menggunakan Accurate Online, Anda bisa mencoba Accurrate Online gratis selama 30 hari melalui link ini.

 

Igin mengetahui tips lainnya seputar akuntansi dan bisnis? Silahkan baca artikel pilihan kami dibawah ini: