Strategi Dan Langkah Mengembangkan Bisnis Katering Menguntungkan
Mengapa Harus Bisnis Katering?
Bisnis Katering adalah satu bisnis rumahan yang sangat mudah dilakukan dan sangat cocok bagi Anda yang hobi memasak. Dengan begitu Anda bisa menjadikan hobi Anda menjadi bisnis yang bisa menghasilkan uang. Bisnis katering ini juga tidak memerlukan modal yang besar, bahkan bisa dilakukan tanpa modal.
katering biasanya sering di pesan orang yang ingin mengadakan acara, baik acara arisan, ulang tahun, bahkan juga penikahan. Sehingga pasar untuk bisnis katering ini sangat banyak. Tentunya bisnis ini sangat cocok untuk Anda geluti.
Kelebihan dari bisnis ini adalah memperoleh keuntungan yang besar, karena belum banyak orang menjalani binis ini. Karena pesaing yang sedikit tentunya inimemungkinkan untuk mendapatkan pelanggan juga lebih banyak dan tentunya profit yang didapat juga akan semakin banyak. Selain itu bisnis katering tidak perlu menyewa tempat Anda bisa menggunakan rumah Anda sendiri untuk melakukan bisnis ini.
Langkah-Langkah Melakukan Bisnis Katering
- Persiapakan peralatan masak, peralatan masak tentu hal yang sangat penting yang harus ada jika Anda ingin memulai binis ini.
- Ruangan dapur, ruangan ini tentu setiap orang yang punya rumah pasti memiliki dapur. Buat dapur Anda selalu bersih agar proses memasak Anda lebih optimal dan kualitas masakan Anda terjaga.
- Rak penyimpanan, digunakan untuk menyimpan bahan atau bumbu dengan rapi agar tidak tertukar saat memasak dan juga mempermudah untuk membedakan masing masing bumbu. Tata letak pada sebuah dapur adalah hal yang sangat penting agar proses memasak Anda lebih efisien.
- Selajutnya keuangan, Anda setidaknya harus menyiapkan modal uang untuk belanja awal jika kamu belum mendapat pelangan. Namun jika sudah mendapat pelanggan Anda bisa meminta DP kepada orang yang memesan katering Anda. Sehingga modal yang dibutuhkan juga tidak banyak. Modalnya berkisar antara 500 ribu sampai 2 juta. Atau juga bisa lebih tergantung dari pesanan yang di minta oleh pelanggan.
Strategi Pemasaran Bisnis Katering
Setelah modal ada dan peralatan lengkap, namun untuk mendapatkan pelanggan tentu perlunya pemasaran. Dalam bisnis sekarang ini banyak orang yang bingung dalam memasarkan bisnis atau dagangannya. Apalagi bisnis ini yang memang kita susah untuk memasarkanya sebelum ada testimonial dari pelanggan Anda, tidak seperti bisnis lainnya yang langsung bisa kita pasarkan saja.
Bentuk pemasaran bisnis katering bisa secara online maupun offline, untuk bisnis ini perlu sebuah strategi pemasaran agar banyak orang yang memakai jasa katering kita. Strategi yang tepat adalah dengan melakukan pemasaran online. Kenapa online? Karena sekarang zaman sudah serba online. Jika kita memiliki bisnis katering dan hanya kita pasarkan secara konvensional dari mulut ke mulut maka bisnis ini akan sulit berkembang dikarenakan hanya sedikit orang yang mengenal bisnis kita.
Untuk strategi pemasaran secara online bisa melalui media sosial, baik itu instagram, facebook, whatsapp dan lain sebagainya. Melalui instagram kita bisa melakukan posting video atau foto yang berkaitan dengan bisnis katering kita seperti foto masakannya atau proses pembuatannya. Tentunya buatlah caption atau keterangan dan gambar atau video yang menarik sehingga orang akan tertarik untuk menggunakan jasa katering kita. Selanjutnya Anda juga bisa menggunakan diskon tertentu untuk menarik konsumen Anda.
Selain pemasaran melalui media sosial Anda juga bisa melakukan pemasaran melalui website. Anda bisa membuat website khusus pemesanan katering Anda yang didesain sedemian hingga, sehingga banyak orang yang trust dengan bisnis Anda. Nah perlu di ingat pemasaran melalui online ini bisa meningkatkan branding binis Anda. Semakin dikenal banyak orang maka semakin banyak orang yang menggunakan dan profit yang didapat semakin besar.
Kesimpulan
Setelah mengetahui bahwa bisnis katering ini peluangnya sangat besar dan potensi profit besar dan juga sudah tahu cara pemasarannya. Sekarang jangan tunda lagi lakukan satu langkah awal dengan memulai bisnis katering ini. Karena sesuatu tidak akan berhasil jika tidak di mulai.
Saat Anda memulai Anda juga harus melakukan pembukuan untuk pengaturan arus keuangan pada bisnis yang tengah Anda bangun sekarang. Dalam bisnis apapun, pengaturan keuangan adalah hal utama yang harus Anda kedepankan. Jika Anda tidak bisa mengatur keuangan dalam bisnis dengan terencana, maka besar kemungkinan bisnis Anda tidak akan bertahan lama.
Anda bisa menggunakan software akuntansi untuk kemudahan proses pembukuan Anda. Gunakan software akuntansi dengan fitur lengkap dan mudah digunakan seperti Accurate Online.
Accurate Online adalah software akuntansi berbasis cloud yang telah digunakan oleh berbagai skala bisnis, mulai dari UKM sampai perusahaan manufaktur besar dan digunakan oleh 300 ribu pengguna.
Anda bisa mencoba Accurate Online secara gratis selama 30 hari melalui link ini.
Ingin mengetahui info lainnya seputar bisnis & keuangan? Silahkan baca artikel pilihan kami dibawah ini :
- Lagi Cari Ide Bisnis? Berikut 5 Bisnis Kecil Yang Menguntungkan Anda
- 5 Cara Menjadi Pengusaha Sukses Yang Bisa Anda Lakukan Sekarang
- Fraud : Faktor, Jenis, Dan Upaya Dalam Pencegahannya
- Mempelajari Cara Beternak Lele Yang Benar Dan Menguntungkan
- Mengenal Pengertian Konsinyasi Serta Kelebihan Dan Kekurangannya