Hubungi Kami

Pengertian, Tujuan, Dan Jenis Tindakan Ekonomi Beserta Contohnya

Sep 16, 2019

Pengertian, Tujuan, Dan Jenis Tindakan Ekonomi Beserta Contohnya

Pengertian Tindakan Ekonomi

Tindakan ekonomi merupakan sebuah tindakan yang dilakukan seseorang berupaya untuk dapat memenuhi kebutuhannya, baik lahir maupun batin agar mencapai kesejahteraan dan kepuasan. Tindakan ekonomi disebut juga dengan tindakan atau prilaku kita yang dilandasi prinsip ekonomi untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Tindakan ekonomi merupakan tindakan manusia untuk memenuhi kebutuhannya dengan cara menentukan pilihan dan memanfaatkan peluang setepat-tepatnya. Dalam memenuhi kebutuhannya, sebagai pelaku ekonomi tentu membutuhkan langkah-langkah dan tindakan yang harus dilakukan.

Sebagai contoh jika Anda ingin membeli barang yang Anda inginkan, barang tersebut tersedia di dua toko. Dua toko tersebut menjual barang dengan merek dan kualitas yang sama, tetapi dengan harga yang berbeda. Jika kalian ingin membeli barang tersebut maka toko mana yang akan Anda pilih?

Tentu toko dengan harga yang lebih murah bukan? karena jika membeli barang dengan yang lebih murah maka sisa uang yang ada bisa kita belanjakan dengan barang lain. Ketika Anda melakukan hal tersebut, berarti Anda sudah melakukan tindakan ekonomi.

Jenis-Jenis Tindakan Ekonomi dan Cara Mengaplikasikannya dalam Bisnis

Rasional

Tindakan ekonomi rasional merupakan salah satu jenis tindakan yang setiap tindakan manusia  dilandasi atas dasar suatu pilihan yang paling baik dan yang paling menguntungkan. Dalam melakukan tindakan rasional ini kita perlu mempertimbangkan untung dan rugi dari usaha yang kita lakukan.

Hal ini dilakukan agar tujuan kita terarah serta agar mendapat keuntungan sehingga akan mengakibatkan hidup kita menjadi sejahtera.

Cara mengaplikasikannya dalam bisnis yaitu dengan menentukan jenis bahan baku produksi yang tepat agar semua hasil produksi baik dan dapat dijual dengan harga yang lumayan mahal. Selanjutnya mengurangi biaya produksi tetapi tanpa mengurangi kualitas produk.

Dalam hal ini kita bisa mengurangi hal-hal yang tidak dibutuhkan dalam produksi. Selain itu juga kita harus memilih dan memperkejakan tenaga kerja yang berpengalaman dan terampil. Kemudian kita menentukan sistem distribusi yang tepat dan juga melakukan strategi promosi yang tepat sehingga dapat menghasilkan keuntungan yang besar.

Irasional

Tindakan ekonomi irasional adalah salah satu jenis tindakan yang setiap tindakan dilakukan dengan perkiraan kita menguntungkan tetapi malah justru merugikan. Biasanya orang yang memiliki tindakan seperti ini tidak mempertimbangkan lagi faktor biaya, waktu dan tenaga.

Pelakunya langsung melakukan action tanpa melakukan pertimbangan dan nantinya akan menimbulkan biaya besar yang dikeluarkan dan akan mengeluarkan banyak tenaga. Lalu hasilnya? hasilnya bisa sangat maksimal atau bahkan bisa menimbulkan kerugian.

Contoh aplikasi dari tindakan ekonomi irasional dalam bisnis yaitu menetapkan harga produk yang mahal tanpa melihat kualitas barang, biaya untuk produksi, dan daya beli serta kegunaan produk. Sehingga produk tersebut bisa saja mengalami kegaglan di pasaran dan akhirnya menimbulkan kerugian bagi perusahaan atau pemilik bisnis.

Tujuan Melakukan Tindakan Ekonomi

Saat Anda melakukan tindakan ekonomi tentunya memilki tujuan tertentu yang harus Anda capai. Berikut adalah tujuannya :

  • Agar dapat memilih atau menentukan benda atau jasa yang bisa di gunakan dalam memenuhi kebutuhan.
  • Untuk membedakan kualitas barang atau jasa yang akan kita beli atau kita digunakan.
  • Agar kita dapat memlih kebutuhan mana yang akan di prioritaskan dan mana yang tidak penting.
  • Agar dapat mempertimbangkan untung dan rugi terhadap pilihan yang telah dibuat.

Kesimpulan

Jika Anda sedang membangun sebuah bisnis, penting bagi Anda memilih tindakan ekoomi yang tepat, karena hal ini berhubungan dengan kelangsungan bisnis Anda.

Untuk membuat tindakan yang tepat, Anda bisa menggunakan software akuntansi untuk melakukan keputusan tindakan berdasarkan laporan keuangan dan histori kas yang telah terjadi.

Anda bisa menggunakan Accurate Online sebagai solusi pembukuan bisnis Anda. Accurate Online sendiri adalah software akuntansi yang telah dipakai olah 300 ribu pengguna dari berbagai skala bisnis, mulai dari UKM sampai perusahan manufaktur.

Jika Anda tertarik, Anda bisa mecoba menggunakan Accurate Online secara gratis selama 30 hari melalui link ini.

 

Ingin mengetahui tips lainnya seputar manajemen? Silahkan baca artikel pilihan kami dibawah ini: